TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Semakin dekatnya coblosan Pemilu 2019 membuat tensi politik di Bali semakin menghangat saja.
Untuk mencegah berbagai hal yang tidak diinginkan terjadi dalam hajatan politik rakyat itu, Polda Bali gencar melakukan silaturahmi dengan berbagai stakeholder terkait, termasuk parpol.
Kini giliran Partai Berkarya yang disambangi oleh jajaran Intelkam Polda Bali.
Silaturahmi dihadiri Wakil Direktur Intelkam Polda Bali, AKBP Dwi Wahyudi, SIK, beserta jajaran Intelkam Polda Bali, Ketua Dewan Penasehat DPW Berkarya Provinsi Bali, Brigjen. Pol. (Purn) Dewa Bagus Made Suharya, serta jajaran pengurus Partai Berkarya.
Dalam pertemuan yang dilaksanakan di sebuah rumah makan di bilangan Renon, Rabu (21/11/2018), Ketua DPW Berkarya Bali, Putu Gde Djaja meminta ketegasan dari seluruh stakeholder pemilu, termasuk kepolisian untuk netral dalam pelaksanaan Pemilu Presiden maupun Pemilu Legislatif 2019.
Jika penyelenggara Pemilu tidak netral, akan mengundang perlawanan, yang menjadikan Pemilu tidak aman, damai, dan sejuk.
Menurutnya, Pemilu 2019 mempunyai berbagai tingkat kerawanan sendiri.
Apalagi dengan dilangsungkannya Pilpres dan Pileg serentak untuk pertama kalinya.
“Kalau netral tentu Pemilu akan berlangsung dengan aman, damai dan sejuk,” katanya.
Pria yang dikenal sebagai loyalis Keluarga Cendana di Bali ini menegaskan bahwa kader partainya, termasuk para calegnya akan mengikuti Pemilu dengan selalu taat aturan.
Baca Lagi Aje http://bali.tribunnews.com/2018/11/21/silaturahmi-dengan-polda-bali-partai-berkarya-minta-penyelenggara-pemilu-jaga-netralitasBagikan Berita Ini
0 Response to "Silaturahmi dengan Polda Bali, Partai Berkarya Minta ..."
Posting Komentar