Search

KPU Rejang Lebong minta warga berikan masukan DCS Pemilu 2024 - ANTARA Bengkulu

Rejang Lebong, Bengkulu (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, meminta warga setempat memberikan masukan atau tanggapan terhadap bakal calon anggota legislatif DPRD setempat dalam daftar calon sementara (DCS) Pemilu 2024.

Ketua KPU Rejang Lebong Ujang Maman di Rejang Lebong, Jumat, mengatakan saat ini DCS bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD setempat sudah diumumkan melalui media massa baik cetak maupun elektronik yang diajukan oleh 17 dari 18 partai politik peserta Pemilu 2024.

"Kami minta masyarakat Kabupaten Rejang Lebong untuk memberikan masukan-masukan terhadap 362 orang DCS dari 17 parpol ini, identitas warga yang melapor akan kami rahasiakan ," kata dia.

Dia menjelaskan tanggapan masyarakat terhadap DCS Pemilu bakal calon anggota DPRD Kabupaten Rejang Lebong ini dilaksanakan sejak 19 hingga 28 Agustus nanti sebelum penyusunan dan penetapan daftar calon tetap (DCT) pada tanggal 4 Oktober hingga 3 November 2023, serta pengumuman DCT pada tanggal 4 November 2023.

Warga yang akan memberikan tanggapan, kata dia, harus melampirkan persyaratan fotokopi KTP. Tanggapan ini bisa dilakukan melalui website KPU Kabupaten Rejang Lebong maupun mengirimkan surat ke KPU Rejang Lebong  di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Dwi Tunggal, Kecamatan Curup.

Tanggapan masyarakat itu nantinya akan mereka tampung dan tindak lanjuti guna mengetahui kebenarannya. Jika laporan warga ini benar maka akan dikembalikan kepada partai yang bersangkutan agar menggantinya.

Sementara itu dari 362 orang bakal calon anggota legislatif (bacaleg) yang sudah masuk DCS Pemilu anggota DPRD Rejang Lebong diketahui ada dua orang yang telah meninggal dunia dan belum dilakukan penggantian yakni satu orang dari Partai Demokrat dan satu lagi dari Partai Nasdem.

Sebanyak 362 orang bacaleg yang sudah diumumkan dalam DCS oleh KPU Rejang Lebong ini nantinya akan memperebutkan 30 kursi pada Pemilu anggota DPRD Kabupaten Rejang Lebong tersebar dalam empat daerah pemilihan (dapil).

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMia2h0dHBzOi8vYmVuZ2t1bHUuYW50YXJhbmV3cy5jb20vYmVyaXRhLzMwNTU1OS9rcHUtcmVqYW5nLWxlYm9uZy1taW50YS13YXJnYS1iZXJpa2FuLW1hc3VrYW4tZGNzLXBlbWlsdS0yMDI00gFvaHR0cHM6Ly9iZW5na3VsdS5hbnRhcmFuZXdzLmNvbS9hbXAvYmVyaXRhLzMwNTU1OS9rcHUtcmVqYW5nLWxlYm9uZy1taW50YS13YXJnYS1iZXJpa2FuLW1hc3VrYW4tZGNzLXBlbWlsdS0yMDI0?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KPU Rejang Lebong minta warga berikan masukan DCS Pemilu 2024 - ANTARA Bengkulu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.