Search

Ikut Pemilu Pertama Kali, Grace Natalie Ingin PSI Seperti NasDem

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, Grace Natalie berharap nasib partainya di Pemilu 2019 akan sama seperti Partai NasDem saat mengikuti pemilu pertama kali di tahun 2014.

Pada debut pertamanya di 2014, NasDem meraih suara 6,72 persen suara dan menempati posisi kesembilan di Pemilu 2014.

Baca: Momentum Hari Jadi Ke-4, PSI Bertekad Melawan Korupsi dan Intoleransi

"Lolos threshold sekitar 6 sampai 7 persen nanti (Pemilu 2019)," ujar Grace Natalie di Hall 3A Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Minggu (11/11/2018).

"Kita lihat kan partai baru seperti NasDem, itu segitu, kira-kira sekitar 40-50 kursi DPR RI," imbuh Grace Natalie.

Grace Natalie mengakui, perjalanan Partai Solidaritas Indonesia untuk dapat menjadi partai peserta pemilu 2019 tak mudah.

Segala sesuatu terfokus pada administrasi untuk dapat lolos tahapan verifikasi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca: Grace Natalie Harap di HUT Ke-4 Ini Publik Semakin Mengenal PSI Partainya Anak Muda

Untuk mencapai targetnya tersebut, Grace Natalie menuturkan kini Partai Solidaritas Indonesia bekerja lebih keras lagi.

"Semuanya kerja, kita kan bekerja itu mulai bulan September, sebelumnya kami benar-benar disibukkan verifikasi," kata Grace Natalie.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje http://www.tribunnews.com/nasional/2018/11/11/ikut-pemilu-pertama-kali-grace-natalie-ingin-psi-seperti-nasdem

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ikut Pemilu Pertama Kali, Grace Natalie Ingin PSI Seperti NasDem"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.