Search

KPU Mamasa Gencar Sosialisaai Pemilu 2019 Hingga di Masjid - Tribun Timur

TRIBUN-TIMUR.COM, MAMASA --Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mamasa, gencar sosialisasi partisipatif pemilu 2019.

Sosialisasi ini dilakuakan, sebagai upaya meningkatan partisipasi pemilih, pada pemilihan umum (pemilu) 17 April 2019 mendatang.

Selain meningkatkan partisipasi pemilih, juga dilakukan untuk meminimalisir kesalahan dalam pencoblosan nantinya.

Baca: Fakta dan Profil Anisha Dasuki, Moderator Debat Kedua Pilpres 2019: Ini Foto-foto Cantiknya

Baca: Begini Isi Rumah Roy Kiyoshi, Dipenuhi Ratusan Boneka Mistis dan Aneka Bentuk! Bisa Berkomunikasi

Hal itu diungkapkan Komisioner KPU Mamasa Devisi Data, Harun Alrasyd saat dikonfirmasi, di Kantor KPU Mamasa, Desa Rambu Saratu, Kecamatan Mamasa, Sabtu, (16/2/2019).

Harun menuturkan, sudah dua hari ini ia melakukan sosialisaai di daerah pemilihan (dapil) 3, Kabupaten Mamasa.

Harun mendatangi rumah-rumah ibada dan sekolah-sekolah di 3 Kecamatan, yakni Kecamatan Bambang, Mehalaan dan Kecamatan Mambi.

Baca: Mes Tukang Gedung FEBI Kampus IAIN Palopo Ludes Terbakar

"Sosialisasi dilakukan agar masyarakat dapat menyalurkan aspirasinya atau menggunakan hak pilihnya dengan baik dan benar," ungkap Harun.

Dijelaskan Harun, sosialisasi itu penting dilakukan, karena dalam pemilu nantinya, masyarakat akan diperhadapkan dengan 5 surat suara.

Surat suara yang dimaksud adalah surat suara pemilihan DPD, DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan Presiden dan Wakil Presiden.

Baca: Sembunyikan Dua Pelajar, Buruh Bangunan Makassar Dibekuk Tim Resmob Polsek Panakkukang

"Jika tidak dilakukan sosialisasi kemungkinan masyarakat akan kebinggungan," jelasnya.

Ia berharap, melalui sosialisasi yang dilakuakn, dapat meningkatkan partisipasi pemilu nantinya, serta meminimalisir kesalahan dalam pencoblosan nantinya.

Selain Komisioner KPU Mamasa, turun langsung ke lapangan melakukan sosialisasi, sejumlah relawan yang sudah dinentuk KPU, juga melakukan sosialisasi.

"Sosialisasi ini juga, kita dibantu relawan demokrasi yang sudah dibentuk," pungkasnya.(*)

Laporan Wartawan @rexta_sammy

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje http://makassar.tribunnews.com/2019/02/16/kpu-mamasa-gencar-sosialisaai-pemilu-2019-hingga-di-masjid

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KPU Mamasa Gencar Sosialisaai Pemilu 2019 Hingga di Masjid - Tribun Timur"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.