Search

Aksi Demonstrasi di Depan Balai Kota Cirebon, Ditujukan Kepada Penyelenggara Pemilu, Ini Tuntutannya - Tribun Jabar

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Massa aksi damai di depan Balai Kota Cirebon, Jl Siliwangi, Kota Cirebon, meminta penyelenggara Pemilu 2019 menjaga integritas.

Massa aksi ingin KPU dan Bawaslu memastikan pelaksanaan Pemilu berjalan aman dan lancar.

"KPU dan Bawaslu di semua tingkatan harus baik, jaga integritas dan netralitas," kata Yudi Haryanto saat ditemui usai aksi, Selasa (12/2/2019).

Selain itu, pihaknya juga meminta KPU untuk memastikan kesiapan logistik Pemilu 2019.

Massa aksi juga meminta Bawaslu menjalankan fungsi pengawasannya sebaik mungkin.

Psikolog: Pelaku Pembunuhan Sadis Berpotensi Mengidap Gangguan Psikologis

Saat Banjir Melanda, Tumpukan Sampah di Sungai Cikeruh Kerap Terbawa Arus Hingga Permukiman Warga

Sebab, peranan kedua lembaga tersebut sangat vital dalam Pemilu 2019.

"Jangan sampai ada intervensi pihak tidak bertanggung jawab pada kedua lembaga ini," ujar Yudi Haryanto.

Aksi itu tampak diikuti puluhan orang dari mulai kaum muda hingga tua.

Mereka mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menyukseskan Pemilu damai dan menolak hoaks.

Dalam aksi itu, massa tampak membawa sejumlah spanduk dan bendera merah putih.

Penilaian Kapolres Bandung terhadap Bobotoh Saat Laga Persib Bandung vs Persiwa Wamena

Ketua MWA Unpad Rudiantara Dianggap Tak Tegas, Pemilihan Rektor Unpad Molor

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje http://jabar.tribunnews.com/2019/02/12/aksi-demonstrasi-di-depan-balai-kota-cirebon-ditujukan-kepada-penyelenggara-pemilu-ini-tuntutannya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Aksi Demonstrasi di Depan Balai Kota Cirebon, Ditujukan Kepada Penyelenggara Pemilu, Ini Tuntutannya - Tribun Jabar"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.