Search

Ini Alasan Nurhikmah Ikut Bergabung Menjadi Relawan Demokrasi Pemilu 2019 - Banjarmasin Post

BANJARMASINPOST.CO.ID — Ingin membantu KPU Kabupate Banjar dalam mensukseskan Pemilu menjadi salah satu alasan Nurul Hikmah menjadi Relawan Demokrasi Pemilu 2019 pada Kabupaten Banjar.

Mahasiswi Institut Agama Islam Darussalam Matapura itu dilantik bersama 54 rekannya yang lain sebagai Relawan Demokrasi KPU di Fave Hotel Banjarbaru, Sabtu (19/1) siang.

Lebih lanjut Nurul Hikmah mengatakan, menjadi Relawan Demokrasi KPU ini untuk mensosialisasikan kepaa masyarakat dalam hal pengetahuan mengenai pemilu serentak yang akan dilaksanakan di 2019 ini.

Relawan Demorkasi ini bisa membantu meningkatkan kinerja KPU dalam hal mensosialisasikan akan pentingnya hak memilih sesuai dengan harapan Pemilu yang berasaskan lansung umum bebas rahasia jujur dan adil.

“Alasan lainnya tertariknya menjadi Relawan Demokrasi KPU selain menambah wawasan mengenai pemilu saya juga ingin ikut berpartisipasi dalam mengsukseskan pemilu serentak 2019 ini , karena saya sadar akan pentingnya hak suara dalam memilih oleh sebab itu saya ingin ikut berpartisipasi mensosialisasikan tentang kepemiluan ini kepada masyarakat Kabupaten Banjar,” katanya, Minggu (20/1) penuh semangat.

Baca: Lorong Tanaman Ambruk, Kampung Pertanian Terpadu di Areal Pemprov Kalsel Tak Terawat Pasca-HPS

Baca: Hal Aneh Soal Jodoh Ranty Maria Usai Ammar Zoni Lamar Irish Bella Diungkap Sosok Ini

Baca: Mascus/Kevin Juara! Hasil Final Malaysia Masters 2019, Marcus/Kevin Taklukkan Wakil Malaysia

Dia menambahkan, khususnya tentang apa saja yang terkait dengan pemilu, baik itu dalam sarana dan prasarana ataupun orang-orang yang terlibat didalamnya.

Komisioner KPU Banjar Divisi Sosialisasi, SDM, Abdul Muthalib mengatakan, Pemilu merupakan sarana untuk mewujudkan kedaulatan rakyat. Melalui penyelenggaraan pemilu inilah, digantungkan harapan untuk dapat membentuk pemerintahan yang memiliki legitimasi, bertumpu pada kehendak rakyat dan mengabdi pada tujuan untuk mensejahterakan rakyat serta mewujudkan keadilan sosial.

Dalam rangka mewujudkan harapan tersebut, partisipasi politik sejati rakyat, menjadi kunci utama keberhasilan pemilu. Partisipasi politik sejati dalam pemilu adalah partisipasi rakyat yang didasarkan pada pengetahuan tentang sistem politik, hak-hak politik rakyat dan kesadaran kritis dalam menggunakan hak pilih dan menanggapi seluruh proses dan tahapan pemilu.

“Oleh sebab itulah yang mendasari terbentuknya relawan demokrasi dan amanah undang-undang. Sehingga ada peran serta masyarakat dalam mensosialisasikan tentang tahapan dan makna pemilu itu sendiri,” kata pria yang akrab disapa Azi itu.

Relawan Pemilu di Kabupaten Banjar ada 55 orang, tugas mereka bukan hanya pada TPS-TPS tertentu saja tetapi mencakup seluruh wilayah Kabupaten Banjar dalam hal sosialisasi. Adapun jumlah TPS di Kabupaten Banjar sebanyak 1.831 buah.

Adapun seusai dilantik, para Relawan Demokrasi Pemilu 2019 pada Kabupaten Banjar mendapatkan pembekalan materi, dari Andi Tenri Sompa, Muslihah, Abdul Karim Omar, M Zain dan Abdul Muthalib. (Banjarmasinpost.co.id/Hasby)

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje http://banjarmasin.tribunnews.com/2019/01/20/ini-alasan-nurhikmah-ikut-bergabung-menjadi-relawan-demokrasi-pemilu-2019

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ini Alasan Nurhikmah Ikut Bergabung Menjadi Relawan Demokrasi Pemilu 2019 - Banjarmasin Post"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.