Search

Kajati Sulsel Ajak Pemilih Hindari Kecurangan-Kerusuhan Dalam Pemilu 2024 - detikSulsel

Makassar -

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Sulawesi Selatan (Sulsel) Leonard Eben Ezer Simanjuntak mengajak seluruh pemilih menghindari kecurangan dan kerusuhan dalam Pemilu 2024. Hal tersebut merupakan kunci utama untuk mewujudkan Pemilu damai.

"Kalau kita lihat yang paling utama adalah saya ingin mengajak satu bagaimana pemilu damai kita hindari kecurangan dan kerusuhan," kata Leonard dalam acara #DemiIndonesia Cerdas Memilih di Hotel Four Point by Sheraton, Makassar, Selasa (30/1/2024).

Leonard juga menyampaikan bahwa Pemilu 2024 harus dilaksanakan dengan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil (luber jurdil). Kemudian negara dalam hal ini pemerintah dan pelaksana Pemilu harus hadir dari persiapan hingga Pemilu selesai untuk meminimalisir pelanggaran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Pertama yang selalu ada adalah pelanggaran atau tindak pidana Pemilu. Dimana itu ada kejaksaan hadir di sentra gakkum, ada Bawaslu, Kepolisian, dan kemudian Kejaksaan," ujarnya.

Selain itu, Leonard mengatakan dari 7 bidang di Kejati Sulsel ada 4 bidang yang turun langsung menangani Pemilu. Bidang tersebut hadir untuk menegakkan hukum terkait Pemilu.

"Karena itu dari 7 bidang kejaksaan, 4 bidang peran serta dalam pemilu. Itu yang seluruh masyarakat harus tahu. Ada intelnya jalan, pidana umumnya jalan, perdata, dan tata usahanya jalan," bebernya.

Kemudian Kejati Sulsel juga telah menyiapkan posko aduan bagi pelanggaran dalam pelaksanaan Pemilu 2024. Pihak Kejati Sulsel telah membuat rumah restorative justice di desa.

"Tapi juga kita bangun yang disebut rumah restorative justice di desa-desa," sebutnya

Simak Video "Kabaharkam Polri Sebut Volume Berita Hoax Turun Jelang Pemilu 2024"
[Gambas:Video 20detik]
(hmw/hmw)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMifWh0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9zdWxzZWwvc3Vsc2VsLWV3YWtvL2QtNzE2ODI0NS9rYWphdGktc3Vsc2VsLWFqYWstcGVtaWxpaC1oaW5kYXJpLWtlY3VyYW5nYW4ta2VydXN1aGFuLWRhbGFtLXBlbWlsdS0yMDI00gGBAWh0dHBzOi8vd3d3LmRldGlrLmNvbS9zdWxzZWwvc3Vsc2VsLWV3YWtvL2QtNzE2ODI0NS9rYWphdGktc3Vsc2VsLWFqYWstcGVtaWxpaC1oaW5kYXJpLWtlY3VyYW5nYW4ta2VydXN1aGFuLWRhbGFtLXBlbWlsdS0yMDI0L2FtcA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kajati Sulsel Ajak Pemilih Hindari Kecurangan-Kerusuhan Dalam Pemilu 2024 - detikSulsel"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.