Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menjelaskan soal stiker bergambar Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono yang terpasang di halte-halte TransJakarta (TransJ). Stiker 'Pemilu Aman' itu dipasang karena belum ada pemasangan iklan.
"Untuk sementara waktu, selama belum ada pemasang iklan maka digunakan untuk sosialisasi menyukseskan Pemilu 2024," kata Kepala Dishub DKI Jakarta Syafrin Liputo saat dikonfirmasi, Jumat (12/1/2024).
Dia mengatakan stiker itu dipasang sebagai ajakan kepada warga DKI Jakarta untuk menyukseskan Pemilu 2024. Dia mengatakan titik-titik yang digunakan stiker tersebut adalah titik untuk iklan, namun belum ada yang menyewa.
"Sehingga, untuk sementara dioptimalkan sebagai media sosialisasi untuk bersama-sama menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 yang lancar, aman, dan damai," imbuhnya.
Dia mengatakan Pemprov DKI mengajak masyarakat Jakarta untuk bersama-sama menciptakan Pemilu 2024 yang damai. Banner tersebut juga dipasang untuk mengajak masyarakat Jakarta menyambut pesta demokrasi tahun 2024.
"Untuk menjaga agar pemilu dapat berjalan lancar, aman dan damai. Salah satunya adalah dengan memasang 'banner' sosialisasi di Halte TransJakarta," kata Syafrin.
Penjelasan TransJ
Sebelumnya Kepala Departemen Humas dan CSR PT TransJakarta Wibowo menjelaskan stiker tersebut telah terpasang sejak November lalu. Stiker tersebut berisi imbauan pemilu damai dan aman.
Wibowo menjelaskan stiker itu ditempatkan sesuai kebutuhan di sejumlah halte TransJakarta.
"Stiker tersebut sudah dipasang sejak 10 November 2023. Ini dalam rangka menyambut pelaksanaan Pemilu 2024, ajakan untuk menjaga agar pemilu berjalan aman," kata Wibowo saat dimintai konfirmasi hari ini.
"Penempatannya disesuaikan dengan kebutuhan," sambungnya.
(bel/jbr)Ulasan Debat Pilpres 2024
Temukan analisa debat capres-cawapres pilihanmu hanya di detikpemilu!
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dishub: Stiker 'Pemilu Aman' Heru di Halte TransJ karena Belum Ada Iklan - detikNews"
Posting Komentar