Search

Seorang Astronot NASA Berencana Berikan Suara saat Pemilu dari Luar Angkasa - Suara.com

Suara.com - Kate Rubins, salah satu astronot NASA mengatakan bahwa dia berencana untuk memberikan suara saat pemilihan presiden Amerika Serikat dari luar angkasa.

Menyadur The Associated Press, Kate Rubins saat ini sedang berada di Star City, Rusia, bersiap dengan dua kosmonot untuk peluncuran pada pertengahan Oktober dan tinggal enam bulan di Stasiun Luar Angkasa Internasional.

"Saya pikir sangat penting bagi setiap orang untuk memilih," kata Kate Rubins kepada The Associated Press.

"Jika kita bisa melakukannya dari luar angkasa, maka saya yakin orang-orang juga bisa melakukannya dari bumi." sambung Kate.

Sebagian besar astronot Amerika Serikat tinggal di Houston. Undang-undang Texas mengizinkan mereka untuk memberikan suara dari luar angkasa menggunakan surat suara elektronik.

Kate Rubins, salah satu astronot NASA akan memberikan suara dari luar angkasa.[Twitter]
Kate Rubins, salah satu astronot NASA akan memberikan suara dari luar angkasa.[Twitter]

Kontrol Misi meneruskan surat suara ke stasiun luar angkasa dan mengembalikan surat suara yang telah selesai ke petugas yang berada di bumi.

Astronot David Wolf adalah orang Amerika pertama yang memilih dari luar angkasa pada tahun 1997, tahun yang sama dengan undang-undang tersebut.

"Sangat penting untuk berpartisipasi dalam demokrasi kita," kata Kate. "Kami menganggap suatu kehormatan bisa memberikan suara dari luar angkasa."

Kate juga pernah memilih dari luar angkasa pada tahun 2016, ketika dia menyelesaikan dua perjalanan luar angkasa.

Dikutip dari website resmi NASA, wanita dengan nama Kathleen Rubins tersebut menjadi astronot dan dipilij oleh NASA pada 2009.

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje https://www.suara.com/news/2020/09/28/095208/seorang-astronot-nasa-berencana-berikan-suara-saat-pemilu-dari-luar-angkasa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Seorang Astronot NASA Berencana Berikan Suara saat Pemilu dari Luar Angkasa - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.