Search

Kawal Pemilu 2024, Kapolres Malinau Tegaskan Netralitas dan Siap Amankan Pemilu – DIVISI HUMAS POLRI - Humas Polri

18

MALINAU, Polres Malinau – Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K, M.H., menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dalam menghadapi Pemilu 2024 yang dilaksanakan di ruang Tebengang, Kantor Bupati Malinau pada Jum’at (1/12).

Kegiatan yang diselenggarakan sebagai upaya meningkatkan sinergitas dalam membangun Kabupaten Malinau yang kondusif pada seluruh aspek ini mengundang Ketua Bawaslu Provinsi Kalimantan Utara yang diwakili Yokobus Malyantor Islandar, S.IP., dan Komisioner Bawaslu Provinsi Kaltara Fadliansyah, S.H., M.H., yang turut dihadiri unsur Forkopimda Malinau diantaranya Bupati Malinau Wempi W. Mawa., S.E., M.H., Ketua DPRD Kabupaten Malinau Ping Ding, Dandim 0910/Mln LETKOL INF Alisun, S.Sos., M.Han., Ketua Pengadilan Negeri Malinau Teopilus Patiung, S.H., M.H., Ketua Bawaslu Malinau Donny, S.Th., M.H., para Asisten Kabupaten Malinau, para Kepala OPD, anggota TNI, Polri dan ASN di Kabupaten Malinau.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Malinau Wempi W. Mawa., S.E., M.H., saat memberikan sambutan menekankan pentingnya menjaga netralitas dan integritas dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing dalam menghadapi Pemilu 2024.

“Saya mengajak seluruh peserta untuk mensosialisasikan pentingnya netralitas menjelang Pemilu 2024 di lingkungan masing-masing serta edukasi terkait profesionalitas dan integritas untuk menciptakan suasana Pemilu yang kondusif, aman dan damai di Kabupaten Malinau,” ungkap Bupati Malinau

Dalam Rakor yang bertujuan untuk memastikan netralitas dari seluruh elemen ASN, TNI dan Polri dalam pelaksanaan Pemilu tahun 2024 yang diharapkan berlangsung secara bebas, rahasia, jujur, dan adil tersebut juga, terdapat empat narasumber yakni Asisten III Pemda Malinau Marson R. Langub, S.H., M.MP, Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K, M.H., Dandim 0910/Mln LETKOL INF Alisun, S.Sos., M.Han., dan Komisioner Bawaslu Provinsi Kaltara Fadliansyah, S.H., M.H.

Sementara itu, ditempat terpisah Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K, M.H., mengatakan bahwa Rakor ini merupakan bagian dari upaya dalam memastikan netralitas ASN, TNI dan Polri menjelang Pemilu 2024 mendatang yang saat ini telah dilakukan berbagai tahapan.

“Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan ini dengan menghadirkan pelaksana Pemilu dan unsur lainnya untuk rapat bersama dan membahas keamanan untuk menciptakan Pemilu 2024 yang kondusif, aman dan tentram terutama yang saat ini yang sudah masuk dalam tahapan kampanye. Kami dari Polres Malinau berkomitmen untuk menjaga netralitas dalam Pemilu 2024 dan juga siap mengamankan tahapan Pemilu mendatang untuk selalu menciptakan situasi yang kondusif dan kesuksesan pesta demokrasi ini,” ujar Kapolres Malinau

Pada kesempatan ini juga, Kapolres Malinau sangat mengharapkan seluruh lapisan masyarakat untuk juga ikut andil mensukseskan pesta demokrasi mendatang. Selain potensi kerawanan berita Hoax dalam memasuki tahapan-tahapan Pemilu mendatang, masyarakat juga perlu bijak menolak segala bentuk ujaran kebencian seperti isu-isu suku, agama, ras, dan antar golongan (Sara).

“Diharapkan semua komponen bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban demi suksesnya Pemilu 2024. Kami berharap masyarakat tidak terpengaruh oleh isu-isu yang beredar di Medsos yang mungkin timbul akibat isu-isu suku, agama, ras, dan antar golongan (Sara), karena ini berpotensi merusak persatuan dan kesatuan kita. Dihimbau juga masyarakat hendaknya menyaring terlebih dahulu dengan meniliti betul-betul apabila menerima sebuah informasi. Kami dari Polres Malinau juga akan terus meningkatkan koordinasi sebagai wujud sinergitas antara pihak keamanan, penyelenggara dan pelaksana Pemilu dalam menjaga seluruh rangkaian tahapan Pemilu 2024 mendatang berjalan sukses, aman, lancar dan kondusif,” tutup Kapolres Malinau AKBP Heru Eko Wibowo, S.H., S.I.K, M.H.

#Agg

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMidGh0dHBzOi8vaHVtYXMucG9scmkuZ28uaWQvMjAyMy8xMi8wMi9rYXdhbC1wZW1pbHUtMjAyNC1rYXBvbHJlcy1tYWxpbmF1LXRlZ2Fza2FuLW5ldHJhbGl0YXMtZGFuLXNpYXAtYW1hbmthbi1wZW1pbHUv0gEA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kawal Pemilu 2024, Kapolres Malinau Tegaskan Netralitas dan Siap Amankan Pemilu – DIVISI HUMAS POLRI - Humas Polri"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.