Search

Boni Hargens Duga KAMI Sedang Bangun Posisi Tawar untuk Pemilu 2024 - BeritaSatu

Jakarta, Beritasatu.com - Analis politik Boni Hargens menduga Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) sedang membangun bargaining position (posisi tawar) untuk Pemilu Tahun 2024. Bahkan, dia menilai ada tokoh yang menjadi deklarator berambisi menjadi calon presiden dan calon wakil presiden.

"Saya menduga, KAMI dibentuk hanya untuk membangun bargaining position yang strategis untuk target pilpres 2024. Tentu ada salah satu dari tokoh-tokohnya yang berambisi menjadi capres atau cawapres. Kalaupun tidak ada, setidaknya mereka bisa menjadi kekuatan yang layak diperhitungkan oleh para kandidat," ujar Boni dalam keterangannya, Selasa (18/8/2020).

Karena targetnya Pemilu 2024, kata Boni, KAMI cenderung mempunyai target politik pragmatis. Dia mengaku skeptis dengan misi KAMI “menyelamatkan Inidonesia”.

"Justru para tokoh KAMI adalah orang-orang yang perlu diselamatkan, diselamatkan dari cara berpikir yang sinis dan pesimis terhadap pemerintah. Mereka perlu diselamatkan dari sikap skeptis yang cendrung absurd," tandas Boni.

Lebih lanjut, Boni menilai sejauh ini, KAMI belum berpotensi menjadi ancaman bagi stabilitas politik dan keamanan negara. Namun, menurut dia, dalam perjalanan waktu ke depan, KAMI bisa menjadi ancaman.

Boni menyebutkan beberapa alasan untuk itu. Pertama, sebagian kelompok pendukung KAMI adalah kelompok ideologis yang pada periode pemilu 2019, termasuk Pilkada DKI Jakarta 2017, memainkan politik identitas.

"Kalau KAMI ikut mengamplifikasi politik identitas, maka gerakan mereka berpotensi menjadi ancaman bagi ketahanan ideologi dan demokrasi Pancasila," ungkap dia.

Alasan kedua, kata Boni, KAMI muncul di tengah kesibukan pemerintah menangani wabah Covid-19. Gerakan KAMI, tutur dia, berpotensi menguras energi pemerintah dan berpotensi mengganggu jalannya pemerintahan.

Alasan ketiga, tambah Boni, kalau KAMI ikut bermain dalam kampanye pilkada serentak Desember 2020 yang di depan mata, maka ada kemungkinan kehadiran KAMI menjadi masalah tersendiri. Propaganda antipemerintah akan terus menjadi narasi politik yang dominan baik di tingkat local maupun nasional.

"Kalau KAMI memang mempunyai motivasi dan intensi yang baik untuk merawat demokrasi, sebaiknya KAMI memberkan evaluasi dan kritik secara komprehensif dalam bentuk kajian yang akademik dan memadai tentang kelemahan dan kekuatan pemerintah dan kebijakannya," pungkas dia.

Sumber: BeritaSatu.com

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje https://www.beritasatu.com/politik/667035/boni-hargens-duga-kami-sedang-bangun-posisi-tawar-untuk-pemilu-2024

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Boni Hargens Duga KAMI Sedang Bangun Posisi Tawar untuk Pemilu 2024 - BeritaSatu"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.