Search

Ciptakan Pemilu Damai, Polda Kalsel Gelar 'Ngupi Bekisahan' - TribrataNews | POLRI

Tribratanews.polri.go.id - Banjarmasin. Polda Kalimantan Selatan menggelar pertemuan bersama penyelenggara pemilu, perwakilan partai politik serta pimpinan forkopimda demi menciptakan pemilu aman dan damai, di Banjarmasin, Rabu (8/11/23).

Kegiatan ini dikemas dalam ‘Ngupi Bekisahan’ dengan tema pemilu aman dan damai. Dalam sambutannya Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen. Pol. Andi Rian Ryacudu Djajadi, S.I.K, M.H., mengingatkan pentingnya kebersamaan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di banua dalam menyambut pesta demokrasi 2024 nanti, karena bukan kepolisian dan panitia pemilu yang menyukseskan acara ini tetapi seluruh elemen kemasyarakatan harus bergandeng tangan demi terciptanya pemilu aman dan damai.

Baca Juga: Liga Champions, Arsenal Perkasa Menang 2-0 dari Sevilla

Irjen. Pol. Andi Rian Ryacudu Djajadi juga berharap meski berbeda pilihan dan dukungan, semua pihak tetap menjaga kondusifitas di wilayah Kalimantan Selatan.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk membuka komunikasi dengan para penyelenggara, peserta dan pengawas Pemilu 2024, agar kondisi situasi Kamtibmas tetap terjaga dengan kondusif diwilayah Kalimantan Selatan,” ungkap Kapolda.

Dalam Proses gelaran pemilu 2024 nanti, kita wajib perlu mewaspadai terkait dengan maraknya informasi yang berkembang seperti ujaran kebencian, berita hoax, black campaign dan politisasi sara.

Kapolda itu mengimbau, untuk kerawanan konflik politik di kalimantan selatan dinilai rendah, namun pihaknya akan terus mengantisipasi polemik politik di daerah agar daerah tetap kondusif dan gelaran pemilu 2024 berjalan aman dan damai.

“Kita semua berharap Kalimantan Selatan tetap kondusif, terlebih berdasarkan dari pemetaan Polri Kalimantan Selatan termasuk daerah yang aman tidak rawan politis/konflik, namun hanya kerawanan secara geografis seperti daerah Kabupaten Kotabaru yang perlu dijangkau menggunakan transportasi laut, kemudian juga beberapa daerah di pegunungan Meratus yang hanya bisa ditempuh dengan berjalan kaki,” tutupnya di lansir dari WARTANIAGA.COM .

(pt/pr/nm)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMidGh0dHBzOi8vdHJpYnJhdGFuZXdzLnBvbHJpLmdvLmlkL2Jsb2cvbmFzaW9uYWwtMy9wb3N0L2NpcHRha2FuLXBlbWlsdS1kYW1haS1wb2xkYS1rYWxzZWwtZ2VsYXItbmd1cGktYmVraXNhaGFuLTY1OTcz0gEA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ciptakan Pemilu Damai, Polda Kalsel Gelar 'Ngupi Bekisahan' - TribrataNews | POLRI"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.