Search

Putaran ke-2 Pemilu Turki Hari Ini, Posisi Erdogan di Atas? - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Pemilihan umum presiden Turki telah berlangsung pada putaran ke-2 hari ini, Minggu (28/5/2023). Ada dua kandidat tersisa, yakni calon petahana Presiden Reccep Tayyip Erdogan dan oposisi Kemal Kilicdaroglu.

Presiden Recep Tayyip Erdogan disinyalir masih menjadi kandidat kuat untuk memperpanjang masa pemerintahannya hingga 2028 sebagai basis Islam. Pemimpin terlama anggota NATO itu menantang kritik dan melawan penantang sekuler Kemal Kilicdaroglu di putaran pertama pada 14 Mei.

Melansir AFP, pemungutan suara itu adalah yang terberat yang dihadapi pria berusia 69 tahun itu di salah satu era paling transformatif Turki sejak pembentukannya sebagai republik pasca-Ottoman 100 tahun lalu.

Kilicdaroglu menyusun koalisi yang kuat dari mantan sekutu Erdogan yang kecewa dengan nasionalis sekuler dan konservatif agama. Ia mengatakan hendak mengakhiri pemerintahan otoriter yang diterapkan Erdogan.

Pendukung oposisi melihatnya sebagai kesempatan untuk menyelamatkan Turki dari perubahan menjadi otokrasi oleh seorang pemimpin yang konsolidasi kekuasaannya menyaingi sultan Ottoman.

Meski demikian, Erdogan tidak bisa tergeser dan masih unggul mencapai persentase poin dari kemenangan langsung di putaran pertama. Pada 14 Mei lalu atau pilpres putaran pertama Erdogan memperoleh 49,5 persen suara dan Kilicdaroglu 44,9 persen.

Kesuksesannya datang saat menghadapi salah satu krisis biaya hidup terburuk di dunia dan hampir setiap jajak pendapat memprediksi kekalahannya.

Pemimpin oposisi mencoba yang terbaik untuk menjaga semangat para pendukungnya yang kecewa. "Jangan putus asa," kata Kilicdaroglu kepada para pendukungnya di Twitter setelah pemungutan suara.


[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Gempa Turki Bikin Nasib Erdogan di Ujung Tanduk?


(pgr/pgr)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMidGh0dHBzOi8vd3d3LmNuYmNpbmRvbmVzaWEuY29tL25ld3MvMjAyMzA1MjgxMDM4MDAtNC00NDExNzUvcHV0YXJhbi1rZS0yLXBlbWlsdS10dXJraS1oYXJpLWluaS1wb3Npc2ktZXJkb2dhbi1kaS1hdGFz0gF4aHR0cHM6Ly93d3cuY25iY2luZG9uZXNpYS5jb20vbmV3cy8yMDIzMDUyODEwMzgwMC00LTQ0MTE3NS9wdXRhcmFuLWtlLTItcGVtaWx1LXR1cmtpLWhhcmktaW5pLXBvc2lzaS1lcmRvZ2FuLWRpLWF0YXMvYW1w?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Putaran ke-2 Pemilu Turki Hari Ini, Posisi Erdogan di Atas? - CNBC Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.