Kota Bekasi, Kicaunews.com – Tak mau disebut sudah tak punya agenda kerja paska Pemilihan Umum (Pemilu), Komisi Pemilihan Umum (KPU) membantahnya. Hal ini dibuktikan dengan kunjungannya dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) sebagai bentuk sinergitas program dalam hal peningkatan kualitas kematangan demokrasi.
Kunjungan ke Kesbangpol dilakukan kemarin, Rabu (29/1/2020) menurut Kordinator Divisi Pelaksana KPU Kota Bekasi Ali Syaifa merupakan salah satu program pendidikan politik dan berdemokrasi yang tetap dijalankan, ungkapnya.
“Dan itu menjadi tanggungjawab kita bersama untuk menciptakan kualitas demokrasi, berpolitik yang sehat”kata Ali ketika ditemui di ruang kerjanya, Kamis, (30/1/2020).
KPU Kota Bekasi lanjut Ali memiliki program yang hampir sama dengan Kesbangpol yaitu program pendidikan politik berkelanjutan pasca pemilu 2019.
“Jadi tidak tepat jika dikatakan pasca pemilu, KPU tidak memiliki pekerjaan, banyak sebenarnya pekerjaan KPU.” tukasnya.
Ali menuturkan, untuk menyampaikan program pendidikan politik berkelanjutan kepada Parpol maupun masyarakat, KPU juga sudah mempersiapkan beberapa narasumber yang cakep untuk berbicara tentang politik, demokrasi, pemilu dan pemerintah sehingga bisa mewarnai dan mendorong iklim politik yang baik.
“Kita selalu berkoordinasi dengan Pemda, tapi kita juga kan tetap mengedepankan etika lembaga. Mudah mudahan sinergitas antar lemvaga bisa ditingkatkan lagi.”ucapnya. (Sofie)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Program Kerja KPU Tetap Berjalan Meski Pemilu Sudah Usai - KicauNews"
Posting Komentar