BERITA DIY - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Daerah Istimewa Yogyakarta membutuhkan sebanyak 6.108 pengawas tempat pemungutan suara (TPS) untuk mengawasi pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 di tiga kabupaten di provinsi itu.
"Pengawas Pemilihan se-DIY membutuhkan 6.108 orang untuk menjadi pengawas TPS di daerah yang melaksanakan Pilkada 2020, yakni Gunung Kidul, Bantul, dan Sleman," kata Ketua Bawaslu DIY Bagus Sarwono seperti dilansir dari Antara, Minggu, 4 Oktober 2020.
Dalam pilkda mendatang, menurut Bagus, Kabupaten Gunung Kidul membutuhkan 1.900 orang pengawas TPS, Bantul membutuhkan 2.084 orang, dan Sleman sebanyak 2.124 orang.
Baca Juga: Cara Lapor Belum Terima BLT Subsidi Gaji Meski Memenuhi Kriteria, Bisa Lewat Whatsapp dan Website
"Yang akan melaksanakan proses rekrutmen adalah panwaslu kecamatan setempat yang dapat dibantu oleh panwaslu kelurahan/desa. Rekrutmen ini dilakukan serentak secara nasional," katanya.
Pengumuman pendaftaran, menurut dia, sejak 30 September 2020. Pengumuman dapat ditemui di setiap papan pengumuman di kantor desa/kelurahan, panwaslu kecamatan serta akun media sosial panwaslu kecamatan di tiga kabupaten.
Baca Juga: Cara Mendapatkan Kuota Gratis 45 GB Telkomsel Selama 3 Bulan, Bisa Buat Youtube hingga Instagram
Beberapa syarat menjadi pengawas TPS, kata dia, di antaranya adalah WNI, berusia minimal 25 tahun, minimal menempuh jenjang pendidikan formal SMA/sederajat, nonpartisan, sehat jasmani, rohani, bebas narkoba, serta bersedia menjalani rapid test atau Real Time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR), dan sejumlah syarat lainnya.
Saat ini, kata Bagus, tahapan pembentukan telah sampai pada tahap pendaftaran, penerimaan, dan penelitian berkas administrasi, serta wawancara dengan jangka waktu selama 13 hari, mulai dari 3 sampai 15 Oktober 2020.
Baca Lagi Aje https://beritadiy.pikiran-rakyat.com/diy/pr-70799084/info-lowongan-kerja-dibutuhkan-6-ribu-pengawas-pemilu-di-sleman-bantul-dan-gunungkidul-tertarikBagikan Berita Ini
0 Response to "Info Lowongan Kerja: Dibutuhkan 6 Ribu Pengawas Pemilu di Sleman, Bantul dan Gunungkidul, Tertarik? - Berita DIY - Pikiran Rakyat"
Posting Komentar