Search

Pendiri Kalteng Imbau Pemilu Kalteng Tanpa Isu SARA - Tabengan

PALANGKA RAYA/tabengan.com – Tahun ini akan digelar pemilihan gubernur dan wakil gubernur provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) serta bupati dan wakil bupati kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Para pendiri Kalteng menghimbau agar Pilkada ini dapat berjalan lancar tanpa harus ada SARA yang dapat memecah belah rakyat.

Salah satu pendiri sekaligus tokoh Kalteng, Sabran Achmad menyampaikan sampai sekarang masyarakat Kalteng masih belum tau siapa bakal calonnya. Kendati demikian Sabran menilai saat ini sudah sangat ramai membahas tentang Pilkada ini, sudah muncul prasangka dan penilaian dari masyarakat terhadap sejumlah figur yang dimunculkan oleh sejumlah partai politik.

“Prolog dari pada pemilu ini sangat banyak, sangat tajam seperti sekarang ini. Sudah nilai figur yang dimunculkan partai politik, sudah ada prasangka, belum lagi banyak berita bohong. Saya pikir tidak perlu seperti itu, kita berusaha ketenangan kepada masyarakat, menunggu sampai ada calonnya, tidak perlu membuat estimasi sendiri, tidak perlu saling mencela,” kata Sabran, Rabu (18/3).

Secara pribadi, Sabran tidak mau apakah calonnya harus dari agama tertentu. Menurutnya Kalteng tidak ada tempat untuk orang yang membawa isu Suku Agama, Ras dan Antargolongan (SARA) bisa memecah belah masyarakat demi kepentingan politik. Sabran menghimbau agar dalam pemilu nanti tidak ada hal-hal yang menyulitkan masyarakat, sebaliknya terciptanya kerjasama yang baik, tidak ada berita bohong, tidak ada berita yang saling menyudutkan satu sama lain.

“Kalteng ini didirikan bukan untuk SARA. Seluruh partai ada di Kalteng, semuanya ada, sehingga kita tidak perlu gontok-gontokan. Orang Dayak itu tidak bisa dipisahkan oleh agama. Jangan coba seorang pimpinan ataupun calon pimpinan nanti membawa isu SARA demi kepentingan politik. Itu tidak boleh. Nanti bertentangan dan berhadapan dengan masyarakat Dayak,” imbuh Sabran.

Menurut Sabran Kalteng ini juga dijuluki bumi pancasila, sehingga siapapun punya kewajiban untuk mengajanya dari isu SARA. Semua menjadi satu, tidak boleh berselisih bahkan sampai bertengkar. Semua memiliki kewajiban untuk menciptakan ketenangan sampai pemilu nanti. Silakan pada saat pencoblosan memilih siapa calon yang sesuai dengan hati nurani masing-masing. yml

Let's block ads! (Why?)

Baca Lagi Aje https://www.tabengan.com/bacaberita/32967/pendiri-kalteng-imbau-pemilu-kalteng-tanpa-isu-sara/

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pendiri Kalteng Imbau Pemilu Kalteng Tanpa Isu SARA - Tabengan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.