Search

KPU: Realisasi Anggaran Pemungutan-Penghitungan Suara Pemilu 2024 Rp 1,7 T - detikNews

Jakarta -

Ketua KPU Hasyim Asy'ari memaparkan realisasi pelaksanaan anggaran tahun 2024, salah satunya tahapan pemungutan dan penghitungan suara. Hasyim membeberkan anggaran pemungutan dan penghitungan suara terealisasi mencapai Rp 1,7 triliun.

Hal itu disampaikan dalam rapat pembahasan RAPBN TA 2025 KPU bersama Komisi II DPR di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (10/6/2024). Hasyim mengatakan realisasi anggaran pemungutan dan penghitungan suara sebesar 79,64%.

"Pemungutan dan penghitungan suara, pagu Rp 2.190.227.904.000, realisasi Rp 1.744.345.658.081, sisa Rp 445.880.600.919. Realisasi 79,64%," ujar Hasyim.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hasyim merincikan pada tiga tahapan, yakni penyiapan, pelaksanaan, dan evaluasi pemungutan dan penghitungan suara. Dia mengatakan anggaran penyiapan pemungutan dan penghitungan suara direalisasikan sebesar Rp 27 miliar.

"Penyiapan tahapan pemungutan dan penghitungan suara, pagu Rp 37.583.188.000, realisasi Rp 27.359.831.590, sisa Rp 10.223.356.410," kata Hasyim.

ADVERTISEMENT

Selanjutnya, Hasyim memaparkan anggaran pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara direalisasikan sebesar Rp 1 triliun. Sementara, anggaran evaluasi pemungutan dan penghitungan suara sebesar Rp 3 miliar.

"Pelaksanaan tahapan pemungutan dan penghitungan suara, pagu Rp 2.136.236.442.000, realisasi Rp 1.713.930.784.916, sisa Rp 422.305.657.084," kata Hasyim.

"Evaluasi pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara, pagu Rp 16.408.274.000, realisasi Rp 3.055.041.575, sisa Rp 13.351.587.425," lanjut dia.

Simak juga 'Saat MK Perintahkan KPU Hitung Ulang Suara di Dapil Aceh 6 di 8 Kecamatan':

[Gambas:Video 20detik]

(fca/yld)

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/rss/articles/CBMicWh0dHBzOi8vbmV3cy5kZXRpay5jb20vcGVtaWx1L2QtNzM4MzE3MC9rcHUtcmVhbGlzYXNpLWFuZ2dhcmFuLXBlbXVuZ3V0YW4tcGVuZ2hpdHVuZ2FuLXN1YXJhLXBlbWlsdS0yMDI0LXJwLTEtNy100gF1aHR0cHM6Ly9uZXdzLmRldGlrLmNvbS9wZW1pbHUvZC03MzgzMTcwL2twdS1yZWFsaXNhc2ktYW5nZ2FyYW4tcGVtdW5ndXRhbi1wZW5naGl0dW5nYW4tc3VhcmEtcGVtaWx1LTIwMjQtcnAtMS03LXQvYW1w?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "KPU: Realisasi Anggaran Pemungutan-Penghitungan Suara Pemilu 2024 Rp 1,7 T - detikNews"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.