Search

Sambut Pemilu Serentak 2024, Panwaslu Kecamatan Dilantik | Website Resmi Pemerintah Kabupaten Cilacap - cilacapkab.go.id

CILACAP – Dalam rangka Pemilihan Umum (Pemilu) serentak yang akan diselenggarakan pada tahun 2024 mendatang, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) melantik Panitia Pengawas Pemilihan Umum (Panwaslu) Kecamatan se-Kabupaten Cilacap. Hadir dalam acara Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Cilacap Handi Tri Ujiono, unsur Forkopimda, para pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cilacap dan tamu undangan lainnya.

Sebelum dilantik, para anggota Panwaslu telah terlebih dahulu melaksanakan rangkaian seleksi. Dari total pendaftar berjumlah 522 orang, terpilih 72 anggota dari 24 Kecamatan se-Kabupaten Cilacap.

Dalam sambutannya, Ketua Bawaslu Cilacap Bachtiar Hastiarto, menyebutkan bahwa salah satu kunci sukses dalam Pemilu tanggal 14 Februari 2024 mendatang adalah terjadinya sinergi antara penyelenggara Pemilu, masyarakat, pemerintah termasuk didalamnya adalah peran serta TNI dan Polri yang mengamankan jalannya Pemilu.

“Kami mengajak seluruh anggota Panwaslu Kecamatan untuk bisa bekerja dengan menjujung tinggi profesionalitas dan netralitas, serta kepada Bupati, Forkopimda dan segenap jajaran agar bisa terus mempertahankan dan meningkatkan sinerginya bersama para penyelenggara Pemilu,” pungkasnya.

Sejalan dengan Ketua Bawaslu, Bupati berpesan agar seluruh anggota Panwaslu Kecamatan mempunyai jiwa pengabdian yang tinggi, bersikap jujur dan adil dengan senantiasa mengedepankan sikap netralitas dan selalu melaksanakan koordinasi dengan pihak-pihak terkait agar rangkaian acara dapat terlaksana dengan sukses. “Pemilu serentak tahun 2024 mendatang adalah hajat masyarakat Indonesia yang menentukan kesinambungan pemerintahan dan pembangunan lima tahun kedepan, maka Panwaslu Kecamatan saya minta untuk mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya, bekerja keras dari tahapan awal sampai selesainya kegiatan Pemilu. Saya juga mengajak kepada seluruh komponen masyarakat Kabupaten Cilacap untuk menggunakan hak pilihnya. Ajak seluruh keluarga, kerabat dan tetangga untuk datang ke TPS guna menyalurkan hak pilihnya,” ungkap Bupati. (pink/kominfo)

IMG 7458
IMG 7483
IMG 7493

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://news.google.com/__i/rss/rd/articles/CBMiVGh0dHBzOi8vY2lsYWNhcGthYi5nby5pZC92My9zYW1idXQtcGVtaWx1LXNlcmVudGFrLTIwMjQtcGFud2FzbHUta2VjYW1hdGFuLWRpbGFudGlrL9IBAA?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sambut Pemilu Serentak 2024, Panwaslu Kecamatan Dilantik | Website Resmi Pemerintah Kabupaten Cilacap - cilacapkab.go.id"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.