Search

Rocky Gerung Wacanakan Bikin Liga Boikot Pemilu Disingkat LBP - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Rocky Gerung bakal membentuk gerakan Liga Boikot Pemilu (LBP) sebagai bentuk protes atas syarat pencalonan presiden atau presidential threshold berupa kepemilikan 20 persen kursi DPR atau 25 persen suara nasional seperti diatur di UU Pemilu.

Mulanya, ia meminta partai-partai politik menggugat ambang batas 20 persen ke Mahkamah Konstitusi demi demokrasi Indonesia. Rocky menganggap seharusnya tidak ada presidential threshold dalam pencalonan presiden di pilpres.

"Kalau kalian masih berupaya koalisi demi merebut tiket, itu artinya kalian enggak paham demokrasi. Kalau kalian enggak paham, saya akan pimpin gerakan untuk boikot pemilu, namanya LBP, Liga Boikot Pemilu," ujar Rocky mengutip 20Detik, Kamis (23/6).


Menurutnya, parpol banyak melakukan pencitraan. Mereka seolah-olah berjalan demi demokrasi. Padahal, yang menjadi target utama yakni tiket pemilu semata.

"Ini saya serius ini, karena partai-partai ini pertontonkan pada rakyat seolah-olah mereka bekerja demi demokrasi. Padahal cuma mau tiket, demokrasi itu enggak boleh ada tiket, itu artinya batalkan 20 persen," katanya.

Rocky menyebut ambang batas 20 persen hanya menjadi kunci bagi 'dalang' menjelang ajang kontestasi nasional pada 2024 mendatang.

Menurutnya, penentu permainan tersebut akhirnya memaksa parpol 'kawin paksa' untuk mencapai ambang batas tersebut

"Jadi, saya sarankan Demokrat maju ke Mahkamah Konstitusi, ya PKB berwacana, PKS sudah pasti akan di situ. Bahkan DPD sebagai lembaga mau maju kok. Jadi itu sebagai nasihat dari orang yang prihatin terhadap upacara kawin paksa kalian itu," ujar Rocky.

Pada kesempatan yang sama, Politikus senior PDI Perjuangan (PDIP) Panda Nababan yang turut hadir enggan berkomentar terkait wacana gerakan LBP yang akan dibentuk Rocky Gerung.

"Enggak ada komentar, panjang ceritanya," ucapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid menilai Rocky kerap kali memaparkan buah pikiran yang mencerahkan dan mencerdaskan.

Jazilul mengamini dalam tatanan ideal konstitusi banyak hal yang perlu diperbaiki. Namun, dia mengatakan partainya belum sampai pada tahap ingin mengajukan gugatan ambang batas 20 persen.

"Tapi bagi PKB, belum pada level itu kami untuk berpikir untuk misalkan 0% begitu. Tapi setidaknya, kita sudah mengalami sebenarnya pada periode-periode awal, sebenarnya presidential threshold hampir sama dengan parliamentary threshold, sekitar 3 hingga lima persen," ujarnya.

(ina/bmw)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)

Baca Lagi Aje https://www.cnnindonesia.com/nasional/20220623142728-32-812662/rocky-gerung-wacanakan-bikin-liga-boikot-pemilu-disingkat-lbp

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rocky Gerung Wacanakan Bikin Liga Boikot Pemilu Disingkat LBP - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.